Kilas Balik Ujian Menggambar dan Psikotes


Pertanyaan yang sangat menarik yang diajukan para member kami via sms, email, dan facebook sangat menarik untuk dibahas. Pada artikel ini kami akan merangkum semua pertanyaan dan dikemas sedemikian rupa semoga bermanfaat bagi anda semua.

Masih banyak yang bertanya seputar gambar yang bagus dan ide gambar. Perlu kami tegaskan sekali lagi bahwa USM FSRD ITB memiliki orientasi untuk menyaring para peserta ujian yang memiliki kreativitas ide dalam menyajikan jawaban dari soal yang diberikan. Jika gambar anda bagus tapi kualitas ide anda tidak menyambung dengan soal maka sudah dipastikan anda tidak lulus, itu saja.

jadikan kelemahan anda sebagai kekuatan. Kekurangan anda dalam menggambar suatu objek dapat anda wujudkan dengan cara yang kreatif dengan menampilkan sebagian ibjek tersebut yang dapat mewakili keseluruhan ibjek tersebut yang menurut anda itu sulit untuk digambar.


Kemampuan ide dan teknis dapat diasah dengan banyak beraltih soal dan banyak berlatih menggambar. Pada paket contoh soal USM FSRD ITB yang kami tawarkan berisi petunjuk-petunjuk yang bermanfaat bagi anda.


Untuk psikoes sendiri merupakan cerminan dari pemikiran kreativitas kualiats diri anda para calon peserta ujian. para pakar seni rupa dan ilmu psikotes memiliki standar dan referensi yang baik dalam menilai apakah anda layak lulus atau tidak.

Kurang lebih 24 hari lagi USM FSRD ITB terpusat 2009 akan dilaksanakan. Bagi anda yang ingin memesan masih ada kesempatan. Ingat untuk meraih kesuksesan tentunya anda harus sedikit mengorbankan waktu, biaya, dan tenaga. Berusahalah semaksimal mungkin dan milikilah cita-cita yang dapat membakar semanagat anda untuk terus belajar dan berlatih.

Kami sebagai Bimbingan Belajar Online USM FSRD ITB Pertama dan terbaik di Jagad Internet akan selalu berusaha membantu para siswa online kami untuk lulus USM FSRD ITB.

Oleh karena itu, untuk memecahkan rasa penasaran dan mewujudkan impian anda, kami sarankan anda untuk segera memesan paket contoh soal USM FSRD ITB, berita baiknya khusus bulan Mei 2009 kami memberikan bonus spesial psikotes untuk anda yang memesan di bulan Mei 2009.


Akhir kata, tetap semangat, berlatih, belajar, berdoa dan kesuksesan menanti anda dengan poster kelulusan.



Master Seni Tim

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Jika sahabat merasa masih ada yang ingin ditanyakan seputar artikel di atas silahkan beri komentar.



Trims.-Master Seni Tim-

foto kampus

foto kampus

peta

peta
Peta ITB